Situs resmi untuk serial anime Monogatari musim kedua mulai menayangkan versi pendek dari video promo pertama anime Otorimonogatari. Video ini memperlihatkan lagu ending baru dari Marina Kawano yang berjudul 'Sono Koe o Oboeteru'.
Video promo ini dinarasikan oleh Kana Hanazawa yang memerankan karakter Nadeko Sengoku, seorang gadis berusia 14 tahun [lahir pada 3 Juni] yang dikutuk oleh seekor ular.
Anime Otorimonogatari akan tayang perdana pada 21 September 2013 mendatang.
Musim kedua dari serial Monogatari ini mencakup material 5 volume dari serial light novel.
Serial ini pertama kali tayang di Jepang pada bulan lalu dan Daisuki dan Crunchyroll menayangkan serial ini di luar Jepang. Aniplex of America mengumumkan pada bulan Juni bahwa mereka memperoleh hak dari serial Nekomonogatari [Hitam] and Monogatari musim kedua. [ID]
Sumber: ANN
Tidak ada komentar